338 PNS Baru Diangkat Agar Maknai Sumpah Jabatan
Harian Jaraknews---
Gubernur Arinal Djunaidi minta semua Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Pemprov agar memaknai dengan sungguh sungguh sumpah jabatan yang diikrarkan. Juga meningkatkan disiplin, dedikasi, loyalitas, tanggung jawab dan profesionalisme dalam pekerjaan.
Pesan Gubernur Arinal ini disampaikan Asisten Bidang Administrasi Umum Minhairin saat melakukan sumpah jabatan terhadap 338 PNS Pemprov yang baru diangkat, di aula BKD, Provinsi Lampung, Kamis (16/12/2021).
“PNS dituntut untuk menguasai dan memahami tupoksi yang diemban. Yakni dengan segala instrument yang mendasarinya serta di dukung dengan ketekunan dan keuletan, komitmen, integritas disiplin yang terpola dengan baik,” ujar Minhairin.
Pelaksanaan pengambilan sumpah jabatan dibagi menjadi 2 yaitu secara langsung yang dihadiri oleh 4 orang peserta, dan 334 orang peserta melalui Zoom. (**)