1. Beranda
  2. Berita
  3. Lampung

Dengan Perahu Motor, Bupati Tanggamus ke Pulau Tabuan

Oleh ,

TANGGAMUS - Bupati Tanggamus Dewi Handajani melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) dengan menyebrangi lautan menggunakan perahu motor ke Empat Pekon di Pulau Tabuan Kecamatan Cukuh Balak, Tanggamus. Rabu (8/12/21).

Dalam kunjungannya di Pulau Tabuan ini, Bupati meninjau pelaksanaan vaksinasi dengan sasaran 1.000 orang dan khitanan massal dengan sasaran 50 anak, serta pengobatan gratis bagi warga yang ada di 4 pekon di Pulau Tabuan yakni Pekon Sawang Balak, Suka Banjar, Kuta Kakhang dan Pekon Karang Buah.

Selanjutnya Bupati melaksanakan kegiatan ramah tamah sekaligus Program Bude Sar'i (Bunda Dewi Serap Aspirasi dan Informasi) dengan warga setempat.

Kedatangan Bupati disambut antusias oleh para kepala pekon, tokoh masyarakat, tokoh adat dan warga setempat, yang memang telah lama menantikan kunjungan orang nomor satu di Bumi Begawi Jejama tersebut.

Dalam sambutannya Bupati Dewi mengucapkan syukur dan bangga, karena dapat kembali bertemu dengan warga Empat pekon di Pulau Tabuan.

"Kunjungan ini merupakan silaturahmi guna memperkokoh kemajuan di Pekon-pekon yang ada di Kabupaten Tanggamus khususnya di Pulau Tabuan. Walaupun semua ini membutuhkan banyak proses, baik pembangunan infrastruktur maupun pembangunan lainnya. Namun perlahan-lahan terus kita lakukan dan tingkatkan," ucap Bupati.

Bupati juga berpesan agar hasil pembangunan yang telah ada dapat dipergunakan dan dirawat dengan baik. Agar dapat lebih lama digunakan untuk kepentingan masyarakat.

"Seperti ambulance pekon yang tadi baru diserahkan. Jadi, dari total 20 Pekon di Kecamatan Cukuh Balak maka pada hari ini sudah semua pekon menerima ambulance pekon, 17 jenis mobil dan 3 jenis kapal."

"Untuk itu saya ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada para kepala pekon dan Camat Cukuh Balak serta Dinas PMD yang telah merealisasikan semua ini," ujar Bupati.

Bupati menyatakan pemerintah daerah akan senantiasa berupaya dengan sungguh-sungguh memberikan pelayanan serta merespon apa yang menjadi persoalan masyarakat.

"Ini tentu menjadi komitmen kami dalam upaya mewujudkan visi dan misi kami, guna memberikan kesejahteraan, taraf hidup masyarakat secara merata," tandas Bupati.

Kegiatan dilanjutkan dengan memberikan tali asih dari Bupati kepada sejumlah masyarakat di Pulau Tabuan dan bantuan kepada kepala pekon. (Red)***

Berita Lainnya