1. Beranda
  2. Berita
  3. Lampung

Woro-woro Bahaya Covid-19

Oleh ,

PRINGSEWU-

Kepolisian Resort Pringsewu bersama TNI dari Koramil Pringsewu dan Satpol-PP menggelar woro-woro bahaya Covid-19 yang dipusatkan di Jalan Jend Sudirman depan Koramil Pringsewu, Selasa (17/11/2020).

Woro-woro dilakukan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona, melalui aksi tersebut, selain mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menjalankan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak), petugas gabungan juga membagikan masker gratis kepada warga.

Mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK Kabag Sumda AKP Sukamso, S.Pd, mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingatkan warga akan bahaya virus corona. Pihaknya pun berharap semua warga selalu mematuhi prokes dengan menjalankan 3M.

 “Kegiatan ini merupakan langkah kami dalam upaya sosialisasi serta ajakan kepada masyarakat, agar selalu mematuhi protokol kesehatan. Salah satunyanya adalah menjalankan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun,” terangnya.

Kabag Sumda menjelaskan bahwa kegiatan woro-woro ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan bersama instansi terkait lainya guna mencegah penyebaran dan munculnya cluster baru Covid-19 diwilayah Kab. Pringsewu.

 “Kegiatan woro-woro bahaya Covid-19 ini akan terus kami lakukan. Terlebih saat ini di Kab. Pringsewu kembali muncul banyak kasus baru positif Covid-19. Dan sebagai aparat pemerintah, kami punya tanggung jawab untuk terus mengkampanyekan pencegahan penyebaran virus Corona,” katanya.

Lebih lanjut kabag Sumda berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan kesadaran bagi warga masyarakat tentang pentingnya disiplin protokol kesehatan sebagai salah satu upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah Kab. Pringsewu (A.Wawan)

Berita Lainnya