KAHMI Lakukan Konsolidasi

Harian Jaraknews---
Kepengurusan KAHMI Kabupaten Tanggamus (keluarga Alumni Himpunan Mahasiswa Islam) kamis (23/12) melakukan pertemuan dengan para alumni di Bukit Idaman Gisting.

Hadir dalam pertemuan tersebut anggota DPD RI Bastian, Kurnain wakil ketua DPRD Tanggamus, Rifki koordinator presidium, dan para alumni lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bastian mengatakan bahwa alumni HMI harus sigap dalam menyikapi moment. Alumni tidak boleh terlambat dalam setiap langkah.

Kurnain wakil ketua DPRD yang juga sebagai Dewan Penasehat KAHMI juga mengatakan perlunya kita lakukan konsolidasi ini secara rutin.
"Dengan konsolidasi seperti ini, selain menguatkan silaturahmi, juga dapat berdiskusi agar kita dapat menghasilkan kerja kerja kreatif" tegas kurnain(*)

Penulis:

Baca Juga