Warga Pekon Wayliwok Kembali Dapat Bansos BLTDD
Harianjaraknews.id-
Tanggamus --
Pemerintah Pekon Wayliwok Kecamatan Wonosobo Kabupaten Tanggamus, kembali membagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLTDD) tahap Lima di Balai Pekon Setempat . Jumat (6/8/2021)
Sebanyak 69 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terima bantuan tersebut sama seperti sebelumnya sebanyak 69 KPM dan senilai Rp 300 ribu
Pembagian BLT DD tahap Lima di bagikan secara simbolis oleh Adri selaku Ketua BHP bersama Aparatur Pekon yang di saksikan oleh Pendamping Lokal Desa serta perwakilan dari pihak Kecamatan .
Nasruddin ,selaku Pendamping Lokal Desa menyampaikan pembagian BLTDD kali ini sudah yang ke lima atau untuk lebih jelasnya untuk bulan Mei .
" Lanjut Nasruddin , setiap ada pembagian BLTDD kami tetap menghimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan memakai masker mengingat kita masih dalam masa Pandemi Covid 19 .
" Ya intinya kita berusaha untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid 19 ini .kata Nasruddin.
Sementara Agus atau lebih akrab di panggil Yoyok , merasa senang usai menerima Bantuan Langsung Tunai (BLTDD) karena merasa terbantu dengan adanya bantuan tersebut.
Kepada Harianjaraknews.id Agus mengatakan "Warga Pekon Wayliwok mayoritas petani , ya.. semenjak adanya Covid 19 ini penghasilan kami petani jadi ikutan lesu , semoga Covid 19 cepat berlalu dan kita sebagai petani bisa bekerja seperti dulu lagi dan harga jual hasil pertanian juga bisa lebih mahal lagi " kata Agus. ( */Ruslan).
Komentar